Media Polisi Nasional – Jabar –Kapolda Jabar Irjen Pol Dr. Akhmad Wiyagus, S.I.K., M.SI., didampingi Pejabat Utama Polda Jabar melaksanakan Acara Pembukaan Serah Terima Penelitian dan Magang Taruna TK IV angkatan 56/Batalyon Presisi di Polda Jabar, bertempat di Aula Dit Lantas Mapolda Jabar, Jum’at (13/9/2024)
Kapolda Jabar berpesan agar para Taruna melaksanakan latihan kerja ini dengan sungguh – sungguh karena ini merupakan bekal sebagai perwira di masa depan, nikmati dengan keikhlasan
Jadikan proses laihan ini sebagai pendewasaan untuk mendapatkan ilmu-ilmu yang diterima selama mengikuti pendidikan di Akademi Kepolisian.
“Fokuslah untuk melaksanakan latihan kerja dan jangan memikirkan hal lain.” ujarnya.
Kapolda Jabar menekankan agar selama latihan kerja jangan melakukan hal-hal yang kontra produktif, yang bisa mencemari diri pribadi dan institusi Polri.
Hadir pada kegiatan tersebut Wakapolda Jabar, Dosen Kepolisian Utama Tingkat I, Pejabat Utama Polda Jabar
Perwira pendamping Akpol serta Kabag SDM Polres Jajaran.
#Panji#
Sumber Humas Polda Jabar