Kolaborasi Relawan Satria NKRI Bersama Yena Iskandar Ma” soem di Hari Ulang Tahunnya Yang Ke -1

Media Polisi Nasional – Jabar –Hari ini Minggu ,10 November 2024 tepat 1 tahun berdirinya Relawan Satria NKRI,(10/11/2024).

Relawan Satria NKRI hari ini berulang tahun yang pertama di Graha Nanang Ma”soem Jl.Pacuan Kuda No.100, Arcamanik, Kota Bandung dengan tema ” Dirgahayu Satria NKRI Ke – 1 Tahun ” Satria Bersinergi Membangun Negri”

Kegiatan ulang tahun tersebut diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, potong tumpeng dan kue ulang tahun,pembacaan doa serta hiburan.

Bpk Huri selaku Ketua Panitia menyampaikan ucapan  terima kasih kepada paguyuban dan komunitas yang sudah berkenan hadir yang tidak bisa di sebutkan satu persatu, mohon maaf bila ada kekurangan.

“Saya mewakili seluruh panitia  mengucapkan selamat ulang tahun untuk Satria NKRI mudah – mudahan jadi relawan yang militan dan satu komando ” tegasnya.

Ketua Umum Relawan Satria NKRI Suprapto Acilgama  di dampingi Sekjen H Bagus Marsito di tempat yang sama mengucapkan ” terimakasih kepada seluruh perwakilan paguyuban yang telah hadir pada malam hari ini.Malam hari ini adalah acara ulang tahun Satria NKRI yang pertama,mohon maaf karena hujan tadi banyak yang berhalangan hadir.

“Satria NKRI itu sama seperti paguyuban dan komunitas yang ada dan yang sudah berjalan, bedanya adalah ada yang berjuang di sosial sementara kami berjuang di politik.Saya yakin ketika politik dan sosial menjadi satu akan menjadi sebuah kekuatan untuk mengawal agar pemerintahan berjalan dengan baik. Kita tidak berpolitik praktis, monggo bergabung dengan kami agar suaranya terakomodir,mari kita perjuangkan suara kita melalui komitmen pemenangan ibu Yena. Mudah mudahan beliau terpilih menjadi wakil Walikota Bandung” tutur Ketua Satria NKRI.

Prapto menjelaskan kenapa harus  mendukung ibu Yena, karena ibu Yena ke Satria NKRI ini sudah mengangap bukan siapa siapa lagi. Ketika nanti beliau menang, paguyuban bisa mempunyai tempat/ sarana  pertemuan untuk kopdar. Beliau akan memberikan sarana atau tempat untuk kita semua ngumpul dengan catatan yang domisili nya di kota Bandung mari kita perjuangkan ibu Yena.

“Paguyuban Jawa Tengah yang ada di kota Bandung  ada sekitar 7 persen,mari  bergabung dan berjuang bersama nanti kalo menang kita punya tempat untuk ngumpul bareng di sini,sekali lagi untuk paguyuban dan komunitas, mari kita bersinergi dan samakan persepsi” harap Prapto.

Dalam sambutannya Ketua Paguyuban Tiang Jawi (PTJ) Wahyu mengatakan”  Alhamdulillahhari ini kita bisa berkumpul dan bersilaturahmi, di undang di acara ulang tahun Satria NKRI yang pertama dengan keadaan sehat wal afiat.

“Di sini saya selaku Ketua PTJ mengucapkan terima kasih (matur suwun) untuk Satria NKRI  yang telah mengundang saya.Kita sama – sama Paguyuban yang berdiri hanya beda bidangnya ada yang sosial dan ada yang politik” kata Ketua Wahyu PTJ.

” Dirgayu Satria NKRI yang pertama”  mudah – mudahan kita bisa bersinergi, ada keselarasan antara politik dan sosial. Dengan adanya Satria NKRI mari kita bersama sama jangan sampai ada skat meskipun beda tujuan dan beda bidang nya” ucapnya.

Calon Wakil Walikota Bandung Yena Iskandar Ma” soem  nomer urut 4 meski sibuk menyempatkan waktunya karena padatnya kegiatan melalui vidio call kepada Adien beliau mengucapkan selamat ulang tahun untuk Satria NKRI agar terus maju menjadi relawan yang terus  bermanfaat bagi masyarakat.

Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Ketua Relawan Satria NKRI Suprapto, Sekjen H Bagus Marsito beserta Ketua Panitia, pengurus dan anggota serta perwakilan berbagai komunitas dan paguyuban dari Jawa Tengah seperti, SPK, PJT, GWS, CPP,PPBS, PAWARGI, INAKOR.ID,KSW, GENTA yang ada di wilayah kota Bandung.

#Aspa#

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *